HTML,BODY{cursor: url("http://downloads.totallyfreecursors.com/cursor_files/babyrolllinkselect.ani"), url("http://downloads.totallyfreecursors.com/thumbnails/babyrolllinkselect.gif"), auto;} Thinuth Queenteapocy Ar-Reisst

Minggu, 27 Februari 2011

Yuk Pelajari Rahasia Vampire Lebih Menarik Perhatian Cewek (Survei Twilight)

Tentunya teman-teman masi ingat dengan judul film yang satu ini "Twilight". Film drama action yang mengangkat kisah romantis modern antara seorang gadis dan vampire. Bella Swan, gadis yang tertarik dengan Edward murid yang cukup misterius dan tampan di sekolah pindahan barunya. Edward bukanlah pria yang biasa ia temui melainkan vampire (drakula). Mereka pun terjebak dalam kisah cinta yang tidak semestinya terjadi.

Tentunya di sini kita tidak akan mengulas isi film tersebut.(filmnya kan sudah lama berlalu). Salah satu situs luar, Askmen.com mencoba melakukan survei " Alasan Cewek mencintai seorang Vampire " berikut ini hasil survei :

1. Vampire are Loners
Kebanyakan pria lebih sering menghabiskan waktunya bersama teman-temannya baik sekedar cerita-cerita , ngumpul bareng maupun minum dan hang out. Kelompok pria yang seperti ini pastinya akan memakan waktu dan perhatian yang seharusnya di berikan kepada sang pacar. Vampire tidak begitu. ia penyendiri karena tidak memiliki banyak teman sehingga lebih banyak waktu yang bisa di berikan kepada sang pacar.

Yang bisa kita pelajari:
Yang terlalu sering berkumpul dengan teman-teman anda. Luangkan waktu utnuk dirinya dan membuat planning bersama nya. Tunjukan kalo engkau memiliki cukup waktu buat dirinya.

2. Vampires require no commitment during the day
Meskipun wanita suka menghabiskan waktu sebanyak mungkin dengan orang yang mereka suka, Mereka masi membutuhkan waktu untuk melakukan kegiatannya sendiri. Wanita menyukai vampir karena mereka tidak perlu menyediakan seluruh waktu mereka untuk vampir. Mereka dengan bebas melakukan aktivitasnya di siang hari dan di malam hariny ada sang vampir yang siap menemani dirinya.

Yang bisa kita pelajari:
Terkadang seorang wanita ingin menikmati kesendiriannya. Berikan dia waktu untuk melakukan hal yang di inginkan dan menjadi dirinya sendiri. Berikan ruang agar dia merasa bebas. Ketika wanita mendapatkan hal tersebut, waktu yang dia habiskan dengan anda akan terasa lebih istimewa.

3. Vampires dress well
Pernah melihat Edward bepenampilan jelek di"Twilight"? Tidak pernah, Vampir selalu berpakaian rapi dengan rambut yang sempurna dan kulit yang bagus (meskipun tad pucat). Mereka memakai pakaian mereka dengan baik dan menjaga penampilannya selalu sempurna di setiap momen.

Yang bisa kita pelajari:
Berpenampilan yang baik untuk setiap kesempatan. Temukan gaya yang cocok buat anda dan tentunya harus yang bisa mengundang pujian dari sang pacar. Cobalah untuk lebih fashion, pilih pakaian yang sesuai jenis tubuh anda. Pilih warna yang cocok buat kulit anda.

4. Vampires love necking
Pastinya,wanita juga menyukai sex. Tapi apa yang mereka lebih sukai adalah permainan (foreplay) seperti apa yang anda ciptakan sebelum sex itu sendiri. Seperti kita semua tahu, Pria lebih ingin "to the point" - tetapi tidak dengan vampir. Mereka bahkan tidak terlalu peduli tentang seks. Mereka ingin main-main. Khususnya di daerah leher - the "sweet spot" .Mereka tahu bagaimana untuk memulai dengan lembut dan lembut dan kemudian menjadi sedikit kasar. lalu menghisap darahnya. hehe..

Yang bisa kita pelajari:
Mulailah perlahan dengan pemanasan. Cari tahu semua tempat-tempat yang paling erotis. Tidak mengenalnya erotis spot? Tanyakan langsung padanya!! Luangkan waktu ekstra pada bidang-bidang tersebut.

5.Vampires are moody
Ini adalah hal yang paling sempurna dari vampir, suasana hati yang terus berubah.
Di saat-saat mesra dan damai, vampire malah tidak menampakan diri dan tidak dapat di temukan. Muncul dengan tiba-tiba di saat yang tidak pernah terpikirkan untuk kehadirannya. Akan tetapi vampire memiliki semua perhatian yang diinginkan oleh seorang wanita.

Yang bisa kita pelajari:
Jangan melakukan kegiatan yang monotan berulang-ulang setiap harinya. Seberapa baik dan romantisnya hal itu akan segera berakhir setelah hubungan menjadi puas dan membosankan, masalahpun akan timbul. Spontanitas adalah salah satu alasan mengapa wanita menyukai vampir, Tidak dapat di prediksi. Melakukan hal-hal yang luar biasa seperti datang ke kantornya hanya untuk makan siang, membuat kejutan makan malam atau yang lebih ekstrim permintaan agar dia bolos untuk menghabiskan hari bersama-sama.

6.Vampires search forever to find "her"
Dalam percintaan,wanita selalu berpikir bahwa mereka ditakdirkan untuk bersama satu orang selama sisa hidup mereka. Mereka menyukai hal yang romantis: "jodoh" - dua orang yang ditakdirkan untuk bertemu, jatuh cinta dan akan bersama selamanya. Ketika vampire menemukan pasangan hidupnya, ia membuat wanita merasa seperti satu-satunya wanita di dunia. vampire menghabiskan waktunya berabad-abad tahun mencari dirinya.

Yang bisa kita pelajari:
Buktikan padanya bahwa dia adalah satu-satunya wanita dalam hidup Anda. Jangan merilik gadis-gadis lain di sebuah bar ataupun mall, jauhi obrolan-obrolan rekan kerja yang baru di kantor , siswi baru di sekolah dan hindari majalah playboy dan acara miss universe dan miss world akan membuat dirinya merasa seperti hal terbesar yang pernah terjadi dalam hidupnya.
7. Vampires are persuasive
Vampir memiliki sikap menenangkan. Mereka ramah, halus dan lembut, dan para wanita menyukainya. Mereka bahkan dapat meyakinkan bahwa mereka itu keren untuk mengisap darah. Mudahkan itu??

Yang bisa kita pelajari:
Katakan kepada mereka apa yang anda inginkan secara jelas dan tepat, namun tidak selalu menuntut. Ini akan menghemat banyak waktu dalam berdebat dan bertengkar. Bicarakan pikiran Anda.

8. Vampires are romantic
Vampire tahu bagaimana membangkitkan suasana romantis, Cahaya yang remang-remang dan misterius dan suasana yang tepat untuk melakukan sesuatu. Bulan purnama tampaknya mengikuti mereka di mana saja mereka pergi.

Yang bisa kita pelajari:
Mengatur suasana dan memilih tempat romantis untuk kegiatan yang paling sederhana sekalipun. Ingat tempat dan sedikit nuansa berbeda untuk kesempatan khusus. Melakukan hal-hal kecil: acara-acara khusus, memberikan bunga tanpa alasan dan berkata "Aku cinta padamu" akan membuatnya merasa istimewa.

9. Vampires are powerful
Vampir memancarkan dua jenis kekuasaan. Yang pertama adalah mentah, kekuatan fisik. Vampir selalu dalam bentuk fenomenal, berani tangguh dan tidak menunjukan rasa takut. Tipe kedua adalah kekuatan mental. Vampir dapat mengunakan otak setangguh kekuatan ototnya. Kedua Combo tersebut adalah alasan utama wanita menyukai vampir. Selain itu, hampir tidak mungkin untuk membunuh seorang vampir.

Yang bisa kita pelajari:
Jadilah pria yang kehadiran kita di nantikan olehnya. menciptakan suasana aman dan nyaman dengan keberadaan kita di sampingnya. Memiliki pemikiran yang membuat dia nya kagum, pengetahuan yang luas pastinya akan membuat dirinya lebih terbuka untuk mengobrol panjang dengan diri anda.

10. Vampires are the ultimate bad boys
Wanita menyukai pria yang nakal dan badung. Vampire memiliki hal tersebut. Berani menantang dunia dengan aturannya sendiri bahkan harus dibenci oleh jutaan orang. Berpendirian yang tegas, bebas dan tidak suka dikekang, mandiri menjadi pribadi yang di inginkan wanita.

Yang bisa kita pelajari:
Wanita menyukai pria yang berjalan dengan aturannya sendiri. Cobalah berpenampilan pria yang nakal akan tetapi masi dapat di pertanggung jawabkan. Misalnya: tidur sepanjang hari untuk menikmati liburan anda. Nongkrong tengah malam di depan komputer ataupun tv, Tidak mengikuti rambu-rambu yang sudah ada. Tentu saja semua masi dalam batas kewajaran dan dapat di pertanggung jawabkan.

Rahasia kehebatan Vampir

Pada suatu malam yang gelap, 3 orang vampir lagi duduk duduk di pusara kuburan masing , Malam semakin larut dan semakin dingin ,lolongan serigala saling bersahutan ,membangunkan bulu kuduk ,menciutkan nyali bagi manusia yang melewati kuburan tempat ke 3 vampir berada ,Terdengar sesekali suara burung hantu ,tiba tiba vampir pertama berkata :

"kebetulan nih malem dingin banget, gue jadi laper neh"celetuk vampir pertama.

"gimana kalo kita adu kekuatan, sapa yang paling cepet ngisep darah" tanya vampir kedua.

."okeh…!!!"kedua temennya serempak menjawab.

"gue duluan" kata vampir pertama

…lalu…

whuuusssss…

Vampir pertama melesat..gak lama, selang lima menit dia kembali lagi dengan muka penuh darah dan sambil berkata..

"kalian liat gak ,,kota sebelah kiri itu??"

"iya liat" kata vampir dua & tiga

"semua penduduknya udah pada tewas, gue isep darahnya"kata vampir pertama.

" aahh, belom seberapa, neh liat gue"kata vampir kedua

Dan vampir kedua pun melesat tajam..selang tiga menit, diapun kembali dengan wajah belepotan darah, sambil berkata..

"kalian liat kampung sebelah kanan itu?? semua penduduknya dah pada tewas gue isep darahnya!!"kata vampir kedua

"aahh kecil, kalian belum ada apa apanya di bandingkan dg gue,,neh liat gue!!"kata vampir ketiga

vampir ketiga pun terbang cepat melesat tajam… dan gak sampe satu menit dia udah kembali dengan darah diseluruh muka… dan dia berkata ..
"kalian liat tiang listrik yang didepan sana??"

"iya..iya ,,iya kami lihat"kata kedua temannya serempak.

"sialaaan..gue kagak liat!!"kata vampire ketig

Kamis, 03 Februari 2011

Macam Vampir
1. Origin, yaitu Vampire keturunan darah murni. Vampire jenis ini adalah vampire yang terlahir dari pernikahan vampire. ayahnya vampire origin dan ibunya juga vampire origin. Keistimewaan vampire origin adalah kekuatan fisiknya seperti manusia serigala dan yetti. Bedanya, kami lebih kuat dari manusia serigala, tapi manusia serigala memiliki indera dan kecepatan yang melebihi kami. Berbeda dengan Yetti, yang lebih kuat dari kami, tetapi lebih bodoh dan lambat. Pokoknya kami mengandalkan kekuatan fisik untuk mempertahankan diri. Selain itu, vampire origin bisa berjalan-jalan disiang hari. Tapi sebagai konsekuensinya, kekuatan kami akan turun drastis. Bagi kami, makan dan mengasup nutrisi adalah dua hal yang berbeda. Kalau kami lapar, cukup dengan memakan roti, daging atau apapun seperti apa yang dimakan oleh manusia. Tapi meskipun kami makan, kami tidak dapat mencerna nutrisi dari makanan tersebut. Kami hanya bisa mengasup nutrisi dari darah manusia”
2. Slave adalah manusia yang menjadi vampire karena meminum darah vampire. Slave sangat patuh terhadap masternya, yaitu vampire yang memberikan darahnya untuk diminum oleh Slave itu ketika masih menjadi manusia. Slave akan mengikuti semua perintah vampire yang menjadi masternya tanpa melawan. Slave tidak bisa hidup dibawah sinar matahari seperti kami karena pada dasarnya mereka sebenarnya sudah mati. Kekuatan fisiknya juga jauh lebih lemah dari vampire origin.”


3. Alter adalah vampire Slave yang kehilangan masternya. Jika dalam suatu situasi, vampire yang menjadi master terbunuh atau mati karena sebab apapun, Slave-nya akan kehilangan arah karena masternya yang selama ini memberi perintah sudah tidak ada lagi. Setelah itu ada dua kemungkinan yang akan terjadi. Pertama, Slave itu akan bunuh diri menyusul master-nya, atau kalau Slave itu mentalnya cukup kuat, ingatannya ketika mereka masih menjadi manusia akan berangsur pulih. Dan bila kejadian yang terjadi adalah yang kedua, maka dia akan menjadi Alter. dia akan menjadi vampire yang bebas. Tapi tetap saja mereka tidak bisa membuat Slave seperti kami.”


4. Outcast adalah manusia yang menjadi vampire tanpa meminum darah vampire original atau Alter. Mereka menjadi vampire melalui sihir, kutukan, atau hal-hal yang semacam itu. Tapi karena caranya tidak benar, maka mereka tidak bisa menjadi vampire yang sempurna. Mereka tidak bisa hidup dibawah sinar matahari, mereka selalu lapar, dan yang paling parah, tubuhnya bisa rusak kalau tidak meminum darah segar.

Tapi terlepas dari itu ada vampire yang di sebut Salvation. Vampire yang hampir sama dengan origin. Tetapi tidak masuk kedalam semua kategori di atas. Karena vampire ini biasanya tidak mengubah manusia menjadi vampire kalo tidak terpaksa. Artinya dia bisa tetap minum darah dari manusia tetapi manusia itu bisa menjadi vampire atau tidak itu tergantung dari vampirenya sendiri. Dia vampire yang meminum darah manusia secukupnya tapi bisa juga minum darah hewan. Manusia yang sedang dalam kritis atau sekarat contohnya, Kalau kecelakaan kehabisan darah atau operasi juga kehabisan darah. Seandainya darah vampire ini di berikan kepada korban seperti dia atas. Orang tersebut harus menunggu selama 17 tahun untuk menentukan apakah dia akan mati atau berubah menjadi vampire jenis salvation

Kamis, 02 Desember 2010

7 ciRi_ciRi vAmpir

Vampir memang tidak ada, hanya tokoh fiksi rekaan manusia. Namun beberapa penyakit dan kelainan pada manusia menunjukkan karakteristik seperti vampir. Mulai dari tak tahan cahaya matahari, hingga membenci bawang putih dan cermin. Ada tujuh penyakit atau kelainan seperti ciri vampir yang terjadi pada manusia.

Takut bawang putih
Takut bawang putih atau alliumphobia merupakan penyakit syaraf yang menyebabkan orang takut pada tanaman dengan bau keras ini. Menurut legenda, vampir dapat diusir menggunakan bawang putih.

Rabies

Rabies atau hydrophobia merupakan penyakit yang menyebabkan orang menunjukkan beberapa gejala seperti vampir. Termasuk di antaranya keinginan untuk menggigit. Sering digambarkan penyebab terjadinya vampir adalah gigitan kelelawar. Dalam kehidupan nyata, kelelawar merupakan sumber paling umum infeksi rabies.

Benci cermin
Eisoptrophobia merupakan penyakit yang membuat orang membenci cermin. Beberapa penderitanya yakin, melihat cermin akan memanggil hal-hal yang supranatural. Menurut legenda, vampir tak bisa terlihat pantulannya di cermin karena tak memiliki jiwa.

Haus darah
Pada 1985, ilmuwan menemukan kelainan genetik darah yang disebut porphyria. Penderita kelainan ini memiliki hasrat meminum darah manusia. Namun, teori gejala kelainan ini dibantah oleh ahli biokimia David Dolphin. Gejala sebenarnya adalah takut sinar matahari. Seperti diketahui pada legenda-legenda, vampir hanya mengkonsumsi darah.

Count Drakula
Arithmomania sangat terobsesi menghitung (count) benda. Selama berabad-abad diketahui salah satu cara berlindung dari vampir adalah matematika. Yakni melempar beras atau benih sehingga vampir akan menghitungnya dan berhenti mengejar. Dalam legenda, seorang vampir bernama Drakula memiliki gelar kehormatan Count. Sebab itulah nama Count Drakula dikenal meluas.

Taring

Hypohidrotic ectodermal dysplasia merupakan kelainan genetik langka yang mempengaruhi perkembangan gigi. Kelainan ini membuat gigi seseorang tumbuh secara abnormal. Selain itu, gigi yang tumbuh biasanya meruncing seperti gigi vampir. Pada vampir, taring memanjang untuk mempermudah melubangi kulit dan mengisap darah korban.

Terbakar sinar matahari

Xeroderma pigmentosum, kelainan yang benar-benar langka. Kelainan ini menyebabkan DNA seseorang tak bisa memperbaiki kerusakan yang timbul akibat cahaya ultraviolet. Penderitanya harus mengurangi kontak langsung dengan sinar matahari, seperti vampir.

Kamis, 25 November 2010

10 FENOMENA ALAM YANG PALING ANEH

Inilah 10 fenomena aneh yang menyeramkan yang terjadi di dunia. Meski ada banyak penjelasan tentang fenomena - fenomena aneh itu, namun semuanya masih belum bisa menjawab secara clear kenapa hal itu terjadi. Salah satu yang mengejutkan adalah terjadinya "Hujan darah di daerah Kerala, India pada September 2001".

Anehnya setelah diteliti, air hujan berwarna merah itu mengandung partikel yang sama dengan yang ada pada darah. Aneh, ganjil, luar biasa. Bagaimana menjelaskan hal ini agar masuk akal? Apa yang terjadi pada dunia? Kenapa ada hujan berawarna merah, apa yang membuatnya begitu? Kasus lainnya adalah kisah nyata di sebuah daerah di Alaska yang sedikit penduduk. Di mana dilaporkan kerap terjadi kasus hilangnya penduduk tanpa jejak. Isu yang berkembang adalah penduduk diculik alien.
So, lebih jauh tentang fenomena -fenomena aneh ini, ikuti sedikit penjelasan di bawah ini.

1. Fenomena Hujan Darah di Kerala, India

Antara bulan Juli 25 dan September 23, 2001, dilaporkan bahwa telah turun hujan aneh dengan warna air yang tidak biasa yakni berwarna merah. Kejadian aneh dan mengerikan ini terjadi di bagian selatan negara bagian Kerala India. Orang terkejut dan takut karena seperti terjadi hujan darah yang tercurah deras dari langit. Hujan darah ini terjadi secara sporadic di seluruh wilayah dan ilmuwan bergegas ke tempat kejadian untuk menganalisis komposisinya.

Setelah air hujan itu diteliti, penemuan mengerjutkan di dapat. Bahwa, partikel mikroskopis hadir dalam air, sama dalam yang terdapat pada sel darah manusia. Itu sebabnya air hujan berubah warna menjadi mirip warna darah.

Namun penjelasan itu masih menjadi tanda Tanya besar, apalagi pada saat bersamaan muncul berbagai analisa tentang kejadian aneh itu. Makin bingung ketika muncul lagi teori yang dihubungkan dengan meteorit dan kalelawar. Teori ini menyebutkan, bahwa meteorit, yang telah melanda suasana tak lama sebelum musim hujan mulai, telah bertabrakan dengan sekawanan kelelawar dan menyemprot darah mereka ke atmosfir.
Mungkin teori yang paling ambisius adalah bahwa ilmuwan Godfrey Louis dan Santhosh Kumar dari Universitas Muhatma Gandhi, Karela. Mereka berspekulasi bahwa sel-sel mengkontaminasi berasal dari luar bumi dan bahwa mereka telah dibawa ke Bumi oleh meteorit, mengkonfirmasi teori panspermia. Louis dan Kumar mengatakan, bahwa sel memiliki "sifat yang tidak biasa".

2. Pembakaran Manusia

Fenomena ini sangat langka dan tidak masuk akal, teori ilmiah belum bisa memecahkan misteri kenapa orang tiba tiba bisa terbakar tanpa ada yang membakarnya. Apa penyebabnya, tidak diketahui sampai kini. Anehnya bagian yang terbakar hanya bagian atas saja sementara bagian kaki tidak. Itu sebabnya dalam banyak kasus aneh ini, korban yang tewas ditemukan masih memakai sandal.

HTML,BODY{cursor: url("http://downloads.totallyfreecursors.com/cursor_files/babyrolllinkselect.ani"), url("http://downloads.totallyfreecursors.com/thumbnails/babyrolllinkselect.gif"), auto;}